Google
Web This Blog

Cbox

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Protected by Copyscape DMCA Takedown Notice Infringement Search Tool

Kamis

Manfaat Serai/Sereh dan Jahe

Wedang Serai dan Jahe , Ramuan Pereda Sakit Tenggorokan


SAKIT tenggorokan lazim menyerang di musim penghujan . Hal ini karena
cuaca dingin adalah waktu yang ideal bagi bakteri dan virus hinggap
dan menyebabkan radang pada tenggorokan serta kelenjar yang terkait .
Terlepas dari infeksi mikroba dan polusi lingkungan ; kebiasaan makan
- minum yang buruk juga memperburuk sakit tenggorokan . Demam , batuk
dan badan lemas adalah beberapa gejala yang lazim menyertai radang
tenggorokan .
Sakit tenggorokan yang tidak diobati untuk waktu yang lama dapat
semakin parah , sehingga menimbulkan campak , gondok , sinusitis ,
difteri , dan tonsilitis. Namun , gejala sakit tenggorok bisa
diredakan dengan obat herbal sebagai pengobatan rumah .
Salah satu yang sangat efektif untuk sakit tenggorokan , yakni ramuan
serai dan jahe. Teh herbal ini memberikan sensasi menenangkan di dalam
tenggorokan , saluran pencernaan , sekaligus saraf saat diseruput.
Serai atau sereh (Cymbopogon ciatrus) adalah tumbuhan anggota suku
rumput-rumputan yang sering digunakan sebagai bumbu dapur .
Batang serai yang beraroma khas lemon ringan , terkenal sebagai zat
anti - jamur . Sedang jahe , mengandung agen anti - inflamasi alami ,
baik untuk melindungi pencernaan dan mempercepat penyembuhan sakit
tenggorokan.
Selain itu, menurut "Journal of Ethnopharmacology," teh serai dan jahe
berkhasiat menenangkan perut , mengurangi mual , mencegah diare dan
memperlambat proses penuaan , hingga melawan radikal bebas penyebab
kanker.
Bahan teh : 400 gram jahe , 6 batang serai , 2 liter air , 4 lembar
daun pandan , 400 gram gula pasir , dan satu sendok teh garam .

Cara buat :

1) Cuci bersih jahe, lalu panggang dengan api kecil , memarkan
2) Cuci bersih serai , memarkan
3) Panaskan air
4) dan masukkan jahe dan serai
5) tambahkan daun pandan , gula pasir, dan garam.
6) didihkan dan sajikan


Sebagai pengganti gula , Madu Mentah (Clover Honey) dapat dipilih.
Madu Mentah , selain manis juga kaya antioksidan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar