Google
Web This Blog

Cbox

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Protected by Copyscape DMCA Takedown Notice Infringement Search Tool

Selasa

Agar Sperma jadi Kuat


Ingin Sperma Kuat dan Tetap Terjaga, Ya Banyak-banyak Makan Mangga Solusinya


Sperma kuat dan terjaga itu penting | Lennart Nilsson

Buat para pria yang baru saja menikah atau ingin segera punya anak, penelitian di University of Western Australia (UWA) dan Monash University ini bisa jadi rujukan.

Para peneliti dari dua universitas besar di Australia tersebut mengumumkan bahwa pria yang rajin mengonsumsi aprikot dan mangga memiliki sperma yang kuat dan tingkat kesuburan tinggi.

Menurut Sydney Morning Herald, hasil penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Ecology Letters membuktikan bahwa keduanya memiliki kandungan antioksidan yang tinggi.

“Sperma pria yang penuh dengan antioksidan memiliki probabilitas tinggi untuk mencapai ovarium pada wanita dan membuahi telur-telurnya,” kata Leigh Simmon, guru besar Biologi Evolusi Winthrop di UWA, yang memimpin penelitian.

Namun, pria yang menginginkan sperma kuat tidak bisa hanya makan aprikot dan mangga saja.

Mangga untuk sperma kuat

Bisa juga secara rutin mereka minum secangkir teh setiap hari, makan buah,  atau makanan lain yang kaya vitamin E dan beta karoten.

Buah atau makanan lain itu antara lain labu, wortel, bayam, peterseli, minyak sayur, avokad, kacang-kacangan dan biji-bijian.

Sperma yang diperkuat oleh antioksidan terbukti dapat melawan radikal bebas yang ada dalam tubuh pasangan wanitanya.

Sementara, di setiap tubuh seorang wanita, ada zat radikal bebas sebagai pelindung zat yang berasal dari luar tubuh.

Peneliti lain, Damian Dowling, dari Monash University’s School of Biological Sciences, menyebutkan bahwa kehadiran antioksidan pada sperma laki-laki memiliki kualitas yang sama seperti yang terkandung pada makanan bayi.

Sehingga, sperma yang banyak mengandung banyak substansi, menjamin keberadaan zat yang dibutukan oleh bayi.

Semoga Bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar